Sabtu, 28 Desember 2019

8 Manfaat Minum Air Putih Bagi Kesehatan


8 Manfaat Minum Air Putih Bagi Kesehatan


Moms pastinya sudah tahu bahwa minum air putih itu sangat penting bagi kesehatan. Tanpa air, manusia memang tidak bisa bertahan hidup.

Akan tetapi, tahukah Moms bagaimana air putih digunakan oleh tubuh untuk menjalankan fungsinya sehari-hari?

Dengan memahami apa saja manfaat minum air putih bagi kesehatan, Moms bisa jadi lebih terdorong untuk mencukupi kebutuhan air setiap harinya.

Yuk, cari tahu dalam penjelasan di bawah ini apa saja manfaat minum air putih bagi kesehatan Moms dan keluarga.

1. Menjaga Tubuh Tetap Bugar dan Bertenaga

Menurut seorang dokter spesialis ginjal dari Stanford Medical School, dr. Stephen Guest, sel-sel otot sangat membutuhkan air agar bisa berfungsi dengan baik. Dengan sel otot yang sehat dan bekerja optimal, tubuh pun jadi lebih bebas bergerak.

Sebuah penelitian dalam British Journal of Nutrition tahun 2011 juga menguak bahwa orang yang kurang minum air cenderung merasa lemas, lesu, dan tidak bertenaga.

Maka agar tubuh lebih bugar dan bertenaga untuk menjalani aktivitas Moms sehari-hari, pastikan Moms minum setidaknya 8 gelas air putih sehari.

2. Mendorong Fungsi Otak

3 body teks career&money kerja abis libur sisternet

Masih dari penelitian yang sama dalam British Journal of Nutrition, para ahli menemukan bahwa minum air yang cukup dapat meningkatkan kemampuan berkonsentrasi serta mendorong daya ingat.

Beberapa studi lainnya bahkan membuktikan bahwa minum air putih juga dapat membantu memperbaiki suasana hati (mood).

3. Melancarkan Pencernaan

Seperti yang dijelaskan oleh seorang ahli gizi dari Beverage Institute di Amerika Serikat, Joan Koelemay, RD, asupan air dan serat yang seimbang merupakan kunci pencernaan sehat.

Menurutnya, kedua asupan ini bekerja layaknya sapu yang membersihkan usus dan mengeluarkan kotoran hingga tuntas.

Terlebih lagi, bila Moms kekurangan cairan, usus akan menarik air dari feses sehingga feses akan mengeras. Hal inilah yang biasanya menyebabkan sembelit alias susah buang air besar.

4. Membantu Menurunkan Berat Badan

manfaat minum air putih - 4

Kabar baik bagi Moms yang sedang ingin menurunkan berat badan. Sebuah studi dalam jurnal Obesity (Silver Spring) tahun 2011 menguak bahwa mereka yang minum 500 mililiter air putih sebelum makan mengalami penurunan berat badan hingga sebesar 44 persen.

Akan tetapi, hal ini hanya bisa terjadi apabila Moms disiplin minum air putih sebelum makan.

Pasalnya, penelitian ini menunjukkan hasil yang mencengangkan tersebut setelah peserta penelitian menjalani kebiasaan ini selama 12 minggu.

5. Memaksimalkan Penyerapan Nutrisi dalam Tubuh

Salah satu manfaat minum air putih yang jarang disadari yaitu air mengoptimalkan penyerapan nutrisi dari makan ke dalam tubuh Moms.

Berbagai vitamin dan mineral penting bersifat larut air. Nah, minum air putih yang cukup dapat membantu zat-zat gizi tersebut agar terikat dalam air dan diteruskan ke seluruh bagian tubuh yang membutuhkan secara merata.

6. Membantu Mengendalikan Tekanan Darah

Kekurangan air bisa membuat darah mengental. Jika dibiarkan terus-menerus, darah yang mengental atau sampai menggumpal bisa membuat tekanan darah naik.

Bila angka tekanan darah terlalu tinggi, Moms jadi lebih berisiko mengalami hipertensi.
7. Menyuplai Oksigen ke Seluruh Sel-Sel Tubuh

Air mencakup lebih dari 90 persen dari komponen penyusun darah. Kandungan oksigen di dalam air pun sangat dibutuhkan oleh darah.

Darah inilah yang lantas menjadi pengantar oksigen, nutrisi penting, dan zat kimia lainnya ke seluruh sel-sel tubuh.

Kalau Moms cukup minum air putih, maka sirkulasi darah pun jadi lebih lancar. Seluruh sel dalam tubuh juga kemudian akan mendapatkan suplai oksigen dan nutrisi yang dibutuhkan.
8. Merawat Kulit dan Kecantikan

Manfaat minum air putih yang sayang dilewatkan yaitu menjaga kelembapan dan kehalusan alami kulit Moms.

Dengan minum air putih yang cukup setiap hari, kulit pun mampu mempertahakan tesktur yang sehat. Maka kulit tidak kering, bersisik, atau tampak kusam.

Banyak sekali bukan manfaat minum air putih untuk kesehatan kita? Mari perbanyak minum air putih setiap hari, Moms!

Disunting oleh Orami


0 komentar:

Posting Komentar