Selasa, 03 November 2020

Membaca Surat Al Waqiah Setelah Sholat Dhuha Awal Terkabulnya Hajat

 Membaca Surat Al Waqiah Setelah Sholat Dhuha Awal Terkabulnya Hajat

 

Di dalam Al-Quran terdapat 114 surat yang kaya akan hikmah, salah satunya adalah surat Al-Waqiah. Di mana membaca surat Al-Waqiah setelah sholat dhuha memiliki banyak keutamaan yang bisa Anda petik. Ayat-ayat di dalam surat yang bersebelahan dengan surat Ar-Rahman ini berada pada juz ke-27 yang terdiri dari 96 ayat. Mengamalkannya setelah sholat dhuha , sungguh akan banyak hikmah yang bisa didapatkan dari surat yang berarti hari kiamat tersebut.

Dengan membacanya, maka Anda sama saja dengan belajar untuk terus menggali apa yang terkandung di dalam surat Al-Waqiah. Setiap kebaikan yang Anda dapatkan setelah membaca ayat per ayatnya dan artinya, maka secara otomatis Anda memiliki semangat yang besar dan motivasi agar melakukan atau mengamalkan kebaikan-kebaikan tersebut yang tentunya amat disukai olehAllah SWT. Dengan melaksanakan sholat dhuha sudah banyak sekali keistimewaan yang bisa Anda dapatkan. Akan bertambah dahsyat lagi keistimewaanya ketika setelah melaksanakan sholat dhuha dilanjutkan dengan membaca surat Al-Waqiah.

Apa Saja Keutamaan Membaca Surat Al-Waqiah Setelah Sholat Dhuha?

Banyak sekali keutamaan yang terkandung di dalam surat yang diturunkan di Kota Makkah ini. Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Mempermudah Rezeki dan Hajat

Setiap manusia pasti ingin agar rezekinya sehari-hari diberi kelapangan. Begitu pun dengan setiap keinginan atau hajat juga agar bisa diwujudkan. Hal tersebut tentunya mudah saja bagi Allah SWT untuk mengabulkannya. Namun, manusia tetaplah harus berusaha untuk mencapainya. Baik dengan ikhtiar maupun berdoa. Imam Jafar pernah mengatakan, bahwa dengan membaca surat Al-Waqiah di pagi hari, maka Allah akan permudah rezekinya berikut juga dengan hajat-hajatnya.

2. Dibebaskan Dari Kelalaian

Lalai merupakan suatu bentuk ketidakhati-hatian atau telah lengah. Dalam sebuah hadits dijelaskan, bahwa Umay bin Ka’ab berkata kepada Rasulullah SAW, disebutkan bahwa orang-orang yang telah mengamalkan untuk membaca surat Al-Waqiah, orang-orang tersebut telah masuk dalam kategori orang-orang yang tidak lalai.

3. Kemiskinan Tidak Akan Menimpa Selamanya

Rezeki merupakan kehendak Allah SWT dan Allah SWT juga tidak mungkin menukar ataupun tertukar. Jika memang Anda dikehendaki untuk memperoleh rezeki tersebut maka datanglah rezeki itu, tanpa Anda harus bersikap khawatir kepada-Nya. Dengan istiqomah untuk membaca surat Al-Waqiah, maka Anda dapat terhindar dari kemiskinan selama-lamanya.

4. Mendapatkan Ketenangan Jiwa dan Raga

Jika Anda sering merasa gundah atau pun merasa tak tenang, bacalah surat Al-Waqiah setiap hari. Walaupun Anda tidak mengetahui arti dari surat tersebut sekali pun, Allah SWT akan berikan ketenangan bagi jiwa maupun raga dan Anda dapat menjadi tenang kembali.

Memberikan waktu sejenak setelah menjalankan ibadah sunnah sholat dhuha untuk membaca surat Al-Waqiah akan sangat baik dalam upaya untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. Tak hanya itu, sudah sewajarnya jika setiap manusia menginginkan hajat ataupun ketenangan dalam jiwa dan raganya. Berusahalah dengan mengamalkan membaca surat Al-Waqiah setelah sholat dhuha yang akan banyak hikmah maupun kebaikan-kebaikan yang bisa Anda raih.

https://www.triksholat.com

 

0 komentar:

Posting Komentar