Senin, 02 November 2020

Ini Dia Rahasia dan Keutamaan Membaca Surat Al Waqiah Agar Rezeki Berlimpah

 Ini Dia Rahasia dan Keutamaan Membaca Surat Al Waqiah Agar Rezeki Berlimpah


BandungKita.id, KAJIAN ISLAM – Tidak semua manusia punya rezeki yang lancar. Padahal, setiap hari sudah bekerja keras, namun tetap saja rezeki masih kurang.

Ada baiknya usaha keras kita diimbangi dengan kegiatan ibadah. Karena, bagaimanapun, rezeki datang dari Allah SWT dan cara menjemputnya adalah dengan memohon melalui ibadah.

Sebenarnya, ada amalan yang bisa diterapkan untuk rezekimu yang kurang lancar. Bukan akan kaya, tetapi rezekimu akan selalu tercukupi setiap hari.

Caranya, rutinlah membaca Surat Al Waqi’ah. Amalan ini dapat menjadi jalan untuk memperlancar rezeki.

Mengutip bersamadakwah.net, ini salah satu keutamaan Surat Al Waqiah yang kita ketahui dari hadits yang diriwayatkan Abdullah bin Mas’ud dan penjelasan para ulama mufassirin. Membaca surat Al Waqiah tiap malam, insya Allah dijauhkan dari kemiskinan.

Khalifah Utsman bin Affan bermaksud memberikan sejumlah harta kepada Abdullah bin Mas’ud untuk putra-putranya.

Namun, Abdullah bin Mas’ud menolak sembari menjelaskan bahwa dirinya sama sekali tidak khawatir putra-putranya menderita kemiskinan.

Sahabat ahli tafsir itu pun membuka sebuah rahasia. Bahwa ia telah mengajarkan satu amalan yang pernah diajarkan Rasulullah kepadanya.

“Apakah Amirul Mukminin takut putra-putraku miskin? Mereka sudah kusuruh membaca Surat Al Waqiah setiap malam,” kata Abdullah bin Mas’ud ketika sakit menjelang wafat.

Ia kemudian menyampaikan sabda Rasulullah yang pernah didengarnya:

 

مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْواقِعَةِ كُلَّ لَيْلَةٍ لَمْ تُصِبْهُ فَاقَةٌ أَبَدًا

 

“Barangsiapa membaca surat Al Waqiah setiap malam, dia tidak akan menderita kemiskinan selama-lamanya” (HR. Abu Ya’la dan Ibnu Asakir)

Kisah ini ditulis oleh DR Abdurrahman Raf’at Al Basya dalam bukunya, Shuwar min Hayaat ash Shahabat. Juga ditulis oleh Buya Hamka dalam Tafsir Al Azhar.

Ibnu Katsir menampilkan hadits lebih banyak lagi tentang keutamaan Surat Al Waqiah.

Selain hadits Abdullah bin Mas’ud tersebut, Ibnu Katsir juga mengetengahkan sejumlah hadits yang menunjukkan keutamaan serupa.

 

مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْواقِعَةِ كُلَّ لَيْلَةٍ لَمْ تُصِبْهُ فَاقَةٌ

 

“Barangsiapa membaca surat Al Waqiah setiap malam, dia tidak akan menderita kemiskinan” (HR. Abu Syuja)

Syaikh Wahbah Az Zuhaili dalam Tafsir Al Munir mencantumkan hadits serupa dari Anas.

 

سُوْرَةُ الْواقِعَةِ سُوْرَةُ الْغِنَى فَاقْرَؤُوْهَا وَعَلَّمُوْهَا أَوْلَادَكُمْ

 

“Surat Al Waqiah adalah surat ‘kekayaan’. Maka bacalah Surat Al Waqiah dan ajarkanlah kepada anak-anak kalian” (HR. Ibnu Murdawaih)

Ulasan

Surat Al Waqiah sendiri merupakan surat ke-56 yang ada di dalam jus ke-27. Dalam Surat Al Waqiah ini terdapat 96 ayat dan dinamakan Surat Al Waqiah karena sesuai dengan ayat yang pertama yakni al-waqiah atau memiliki arti kiamat. Sedangkan isi dari Surat Al Waqiah menceritakan tentang bagaimana hari kiamat tersebut akan terjadi dan juga balasan bagi orang mukmin dan juga orang kafir.

Selain itu, tertulis juga di dalam Surat Al Waqiah ini juga terdapat keterangan tentang penciptaan manusia, api dan juga segala jenis tumbuhan yang juga sekaligus menerangkan tentang kekuasaan Allah serta akan adanya hari kebangkitan yang memang benar adanya.

Pada kesempatan kali ini, kami akan mengulas secara lengkap mengenai apa saja fadhilah atau keutamaan yang terkandung di dalam Surat Al Waqiah secara lengkap untuk anda, silahkan di simak berikut ini, cekidot :

1. Dijauhkan Dari Kemiskinan

Apabila seseorang membiasakan diri untuk membaca Surat Al Waqiah sebanyak satu kali setiap malam, maka ia akan mendapatkan pahala yang sangat berarti yakni akan dijauhkan dari kemiskinan untuk selama-lamanya.

2. Memperoleh Kekayaan Berlimpah

Apabila seseorang membaca Surat Al Waqiah ini sebanyak 14 kali setiap kali selesai menunaikan sholat Ashar, maka orang tersebut akan mendapatkan balasan berupa kekayaan yang didapat berlimpah dan tidak akan ada habisnya.

“Ajarkanlah surah Al-Waqi’ah kepada isteri-isterimu. Kerana sesungguhnya ia adalah surah Kekayaan.” (Hadis riwayat Ibnu Ady)

3. Ditunaikan Hajatnya yang Berhubungan Dengan Rezeki

Apabila seseorang membaca Surat Al Waqiah ini sebanyak 41 kali dalam satu majlis atau dengan kata lain sekali duduk, maka insya Allah akan ditunaikan semua hajat yang dimohonkan terutama yang berhubungan dengan rezeki.

4. Dijadikan Hartawan dan Dermawan

Agar seseorang bisa menjadi orang kaya yang selalu mengucap syukur, maka amalan dari Surat Al Waqiah ini dibacakan sebanyak 3 kali sesudah selesai menunaikan sholat subuh dan juga 3 kali sesudah menunaikan sholat isya yang insya Allah tidak akan berlalu masa setahun tersebut melainkan akan dijadikan seseorang yang hartawan dan juga dermawan.

5. Mempermudah Roh Keluar Dari Jasad

Surat Al Waqiah yang dibacakan saat berada di sisi mayat atau orang yang sedang sakaratul maut, maka insya Allah akan semakin dipermudahkan supaya roh bisa keluar dari jasadnya. Dengan ini, maka orang tersebut tidak akan merasakan sakaratul maut terlalu lama.

6. Diringankan Sakitnya

Apabila Surat Al Waqiah ini dibacakan saat berada di sisi orang yang sedang sakit, maka insya Allah akan dipermudah untuk kesembuhan dan penyakitnya juga diringankan.

7. Dijauhkan Dari Kefakiran

Dengan mewiridkan Surat Al Waqiah ini sebagai bacaan yang rutin setiap hari dan juga malam, maka Allah akan menjauhkan segala kefakiran untuk selama-lamanya. Sa’d Al Mufti berkata jika hadits ini adalah shahih.

8. Pelindung Diri Dari Kemudaratan Dunia

Jika Surat Al Waqiah ini dibacakan untuk wanita dan juga gadis, maka akan berguna untuk melindungi diri dari segala macam kemudaratan dunia sekaligus terhindar juga dari kemiskinan yang sesuai dengan hadits Rasulullah ketika selalu membicarakan Abdullah yang sedang sakit tenat.

9. Diberikan Kesenangan dan Kemudahan

Barang siapa membacakan Surat Al Waqiah ini dan dijadikan sebagai doa wirid, maka orang tersebut akan memperoleh kesenangan dan juga kemudahan untuk selamanya oleh Allah SWT.

10. Tidak Akan Ditimpa Kekafiran

Barangsiapa yang membaca Surat Al Waqiah setiap hari, niscaya ia tidak akan ditimpakan kekafiran. Kekafiran adalah salah satu hal yang sangat dibenci oleh Allah SWT. Oleh karena itu, membaca surat Al-Waqiah setiap hari insya Allah akan menjauhkan kita dari sifat kafir.

11. Mendapatkan Ketenangan Jiwa dan Raga

Bagi mereka yang membacakan Surat Al Waqiah meski tidak mengetahui artinya, maka akan mendapatkan ketenangan baik dari segi jiwa maupun raganya.

Dalam hal ini, Imam Muhammad Al-Baqir (sa) berkata: “Barangsiapa yang membaca surat Al-Waqi’ah sebelum tidur, ia akan berjumpa dengan Allah dalam keadaan wajahnya seperti bulan purnama.” (Tsawabul A’mal, halaman 117).

12. Mengajarkan Tauhid

Dalam Surat Al Waqiah ini memang tidak secara langsung menerangkan ayat tentang kekayaan, rezeki dan hal semacamnya. Akan tetapi di dalam surat ini mengajarkan tentang tauhid yang membuat kita percaya pada Allah dan semakin membuat kita yakin jika semuanya sudah diatur dengan baik oleh Allah SWT termasuk dalam urusan rezeki. Wallahu’alam. (ZEN/BandungKita.id)

https://bandungkita.id

(sumber : dalamislam)

 

 

0 komentar:

Posting Komentar